Minggu, 26 September 2010

Perbedaan negara kaya dan miskin

Perbedaan antara negara miskin dan negara kaya bukanlah  pada umur negara. Dapat kita saksikan negara india dan mesir umurnya lebih dari 2000 tahun, tetapi tetap merupakan negara miskin. Di lain pihak kanada, australia dan selandia baru, 150 tahun yang lalu merupakan negara yang tidak mengesankan. Namun saat ini merupakan negara yang maju dan kaya. Perbedaan antara negara miskin dan negara kaya: bukanlah pada ketersediaan sumber daya alam.

Jepang adalah negara kecil di mana 80% tanahnya bergunung, yg tidak cocok untuk pertanian & peternakan, tetapi merupakan negara terkaya kedua di dunia.  Negara ini spt pabrik raksasa yg mengambang, mengimpor bahan mentah dari seluruh dunia, dan mengekspor barang jadi hasil industri
Contohlain:
swiss, yg tidak menanam pohon coklat di negaranya, tetapi memproduksi coklat terbaik di dunia.  Di lahan mereka yg sempit, mereka beternak dan bercocok tanam hanya selama 4 bulan setahun. Tidak hanya itu mereka juga memproduksi hasil peternakan dengan kualitas terbaik.  Swiss adalah negara kecil yang mencerminkan keamanan, patuh hukum, ketenangan, kenyamanan yang membuat negara tetap aman
Para eksekutif dari negara kaya yang mengadakan kerja sama dengan rekannya di negara miskin menunjukkan bahwa: tidak ada perbedaan intelektual yang berarti antara keduanya. Suku dan warna kulit juga tidak penting para imigran yang dianggap pemalas di negara asalnya adalah tenaga produktif di negara eropa yang kaya

Perbedaannya adalah
Perilaku masyarakat/bangsa yang telah dibentuk selama bertahun-tahun oleh pendidikan dan budaya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar